You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 40 Pelajar SMKN 62 Jakarta Diedukasi Anti Korupsi
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Pelajar SMKN 62 Diedukasi Antikorupsi

Sebanyak 40 pelajar SMKN 62 Jakarta, Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan diedukasi mengenai pendidikan antikorupsi. 

Ini sangat baik sekali

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan, Nuruning Septarida bertindak sebagai pemateri kegiatan yang merupakan program Inspektorat Provinsi DKI Jakarta tersebut.

Nuruning mengaku sangat senang bisa mengajar dan bertatap muka langsung dengan pelajar SMKN 62 Jakarta untuk memberikan materi antikorupsi.

Pejabat Kepulauan Seribu Sosialisasi Antikorupsi di Sembilan Sekolah

Menurutnya, dengan program ini diharapkan nantinya peserta didik bisa mengimplementasikan budaya antikorupsi sejak dini dalam kehidupannya. 

"Ini sangat baik sekali, kita sebagai ASN harus bisa menanamkan sejak dini budaya antikorupsi di masyarakat, khususnya pelajar. Sehingga, mereka nantinya saat memasuki dunia kerja sudah terhindar dari yang namanya korupsi," ujarnya, Rabu (18/9).

Nuruning menambahkan, edukasi ini juga diharapkan dapat membangun budaya berintegritas antikorupsi menjadi sebuah gerakan sejak usia sekolah agar nantinya generasi emas Indonesia 2045 dapat digapai dengan mudah. 

"Semoga nantinya mereka generasi emas ini akan menjadi contoh untuk masyarakat  dalam menerapkan nilai-nilai antikorupsi," terangnya.

Auditor Inspektur Pembantu Kota Jakarta Selatan, Binsar L Simanjuntak menuturkan, program ASN Mengajar Antikorupsi bertujuan memberikan pemahaman dini kepada pelajar baik tingkat SD, SMP, SMA dan sederajat tentang budaya antikorupsi.

"Seperti mencontek itu sebenarnya korupsi. Maka itu kita tanamkan pemahaman antikorupsi sejak dini agar mereka nantinya tidak terbiasa membawa hal buruk seperti itu dalam kehidupannya," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala SMKN 62 Jakarta, Maslikhatien menuturkan, kegiatan tersebut diikuti 40 peserta didik Kelas X dan XI.

Ia mengucapkan terima kasih karena pemerintah sudah membantu mengedukasi pencegahan korupsi sejak dini di kalangan pelajar. 

"Harapannya kegiatan ini bisa terus rutin diadakan, baik setiap tahun atau semester," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4240 personDessy Suciati
  2. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1261 personDessy Suciati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1259 personFakhrizal Fakhri
  4. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1244 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1211 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik